Anda terbiasa memimpin dan memonitor tim QC di perusahaan manufaktur, mampu tegas dalam penerapan SOP perusahaan, dan pribadi yang memperhatikan detail?
Dan Anda ingin mempunyai kesempatan berkarir di perusahaan manufaktur berskala nasional?
Cilia Group adalah perusahaan yang bergerak di bidang kantongan plastik yang mempunyai visi untuk menjadi MARKET LEADER di industri kantongan plastik di Indonesia. Di Cilia Group, kami percaya bahwa suasana kerja yang PROFESIONAL dapat menghasilkan pekerjaan yang paling MAKSIMAL.
Job Description
- Mengembangkan dan menerapkan sistem kontrol kualitas yang efektif sesuai dengan kebutuhan perusahaan
- Mengawasi dan mengontrol proses produksi dan hasil produksi untuk memastikan produk sesuai standar kualitas yang telah ditetapkan perusahaan
- Melakukan pengujian dan inspeksi terhadap produk yang sedang diproduksi
- Memastikan semua produk mematuhi peraturan dan regulasi yang berlaku dalam perusahaan
- Mengidentifikasi dan mengatasi masalah kualitas produk
- Melakukan analisis dan pelaporan data hasil pemeriksaan
- Mengidentifikasi trend atau isu kualitas yang muncul
- Berkolaborasi dengan departemen lain untuk untuk memastikan bahwa standar kualitas dipahami dan dipatuhi oleh semua anggota tim
- Merencanakan, mengkoordinasikan, memfasilitasi, dan memonitor program development tim QC
- Menyusun laporan untuk manajemen secara berkala
Kualifikasi
- Pendidikan minimal D3/S1 semua jurusan, diutamakan Teknik Industri dan Teknik Kimia
- Usia maksimal 35 Tahun
- Memiliki pengalaman minimal 3 tahun sebagai QC. Pengalaman di perusahaan Plastik atau FMCG menjadi nilai tambah
- Memiliki kemampuan kepemimpinan dan komunikasi yang baik
- Kemampuan problem solving dan analisis perhitungan yang mumpuni
- Teliti terhadap detail
- Bersedia ditempatkan di Boyolali, Jawa Tengah
Benefit:
- Gaji bulanan
- BPJS Ketenagakerjaan
- Jenjang karir
Tentang perusahaan:
Cilia Group adalah perusahaan yang bergerak di bidang kantongan plastik yang mempunyai visi untuk menjadi MARKET LEADER di industri kantongan plastik di Indonesia.
Dengan kualitas produk yang konsisten, pelayanan yang optimal dan harga yang kompetitif, Cilia Group telah menjadi salah satu perusahaan kantong plastik ternama di Indonesia dengan beberapa cabang pabrik yang tersebar di pulau Jawa.
Cilia Group berdedikasi untuk menjaga kepuasan pelanggan kami di seluruh Indonesia. Dengan itu, kami mengajak Anda yang kompeten untuk bergabung dengan team kami.
Jika anda memenuhi kriteria diatas, mari APPLY sekarang juga!
Jenis Pekerjaan: Kontrak
Upah: Rp4.500.000,00 - Rp6.700.000,00 per bulan
Pengalaman:
- QC Supervisor: 3 tahun (Diutamakan)