Deskripsi Pekerjaan
About us
Sejalan dengan penyedian barang juga jasa konstruksi yang kami pusatkan dalam bidang ladang gas dan minyak, pertambangan dan perindustrian dan untuk memenuhi kebutuhan para pelanggan, saat ini kami telah berkembang untuk memenuhi produk-produk berikut:
Penyediaan Produk Kebutuhan Industri Umum, Kabel – Kabelmetal, Welding Machine – Inverter ARC Welder – Plasma Cutting & Welding System, High Quality Hardfacing Consumable, dan lain-lain, Living Quarters / Movable Accommodation atau Storage Containers, Valve, Meter For Gas Steam, Oil and Water Supplies, Pipa Dan Fittings (Steel & Stainless Steel), Fabrikasi, Konstruksi dan Pemasangan Pipa (Uap, Air dan lain-lain), Tools / Safety dan barang-barang Consumable, Deformed Rebar, Penyewaan Light Vehicles, Konstruksi Mekanik, Sipil dan Elektrik, Penyediaan Alat-alat berat.
Qualifications & experience
• Gelar Sarjana Teknik/Lulusan dari Politehnik
• Min. 3 tahun pengalaman sebelumnya dalam pelaksanaan QA/QC Konstruksi yang disertai dengan pengetahuan komprehensif menyeluruh untuk praktik QA/QC dalam konstruksi dan operasi sebaiknya memiliki keakraban dan pengalaman dalam penerapan QA/QC pada sektor minyak dan gas, Conveyor dan Tangki
• Pengetahuan yang baik tentang Alat Manajemen Mutu (misalnya TQM, QCC, SPC, Balance Scorecard, dll.) dan menyebarluaskannya melalui Sistem Manajemen Mutu Proyek.
• Pengetahuan menyeluruh tentang Sistem Manajemen Dokumen
• Mengetahui SOP Incoming Material
• Mendampingi FAT Fabtikasi di Workshop
• Bersedia ditempatkan di Site proyek seperti kalimantan, dan Juga di Workshop Cibinong Bogor.
• Mahir MS.Office (Word, Excell, Powerpoint, dan Ms. Teams).
• Bisa Membaca Drawing
• Memiliki Sertifikat Welding Inspector
Tasks & responsibilities
• Mengerti, memahami, dan mempelajari spesifikasi teknis dalam sebuah proyek konstruksi.
• Menjalankan pemeriksaan alat QC
• Membangun dan memelihara hubungan kerja yang efektif dalam departemen, perusahaan, dan komunitas, dengan sikap bertanggung jawab untuk setiap pekerjaan yang ditugaskan
• Menetapkan, meninjau, dan mengomunikasikan laporan tepat waktu dan laporan pekerjaan terkait.
• Membuat Report MDR
• Menguji mutu material dan perlengkapan yang digunakan dalam proyek.
• Menjalankan serta memeriksa hasil uji atau evaluasi kelayakan hasil di lapangan maupun laboratorium
• Memahami perencanaan mutu untuk proyek yang dikerjakan.
• Mencegah risiko perbedaan ataupun penurunan mutu proyek.
• Memastikan metode kerja, spesifikasi teknis, dan efisiensi waktu selaras untuk kelancaran proyek.